Mengerikan!!! Karena Sering Santap Makanan Ini, Seorang Bocah Mengalami Kebutaan.

MEDIA POST INDONESIA - Menyantap makanan favorit adalah hal yang sangat menyenangkan bagi semua orang. Dapat merasakan cita rasa yang paling kita suka tentu memberi kepuasan tersendiri.

Tapi jika mengkonsumsi tertalu berlebihan maka tak baik juga bagi kesehatan.

Seperti yang di alami pada seorang anak bernama Cian Moore asal Perth, Australia.

Dilansir Daily Mail, anak yang pada saat itu berusia 14 tahun awalnya mengeluh matanya mengeluarkkan air dan berpasir.

Sang ibu, Kerry Moore, telah mencoba berbagai cara seusai mendapati anaknya mengalami kemampuan penglihatan yang menurun.

Hal inilah yang juga menyebabkan Cian menjauhi teman-temannya.

Kenyataan pahit pun harus diterima Kerry setelah salah satu dokter spesialis mata mengatakan pada bahwa Cian harus hidup dengan mata yang membusuk.

Cian harus hidup dengan penglihatan yang terbatas dan harus mengandalkan obat tetes mata.

Setelah memeriksa ke berbagai dokter dan rumah sakit, Kerry harus menerima kenyataan kerusakan saraf pada mata anaknya dan tak ada yang bisa dilakukan.

Mereka merasa putus asa sebelum akhirnya melihat sebuah program di salah satu stasiun TV yang menawarkan perawatan terbaik untuk orang-orang yang kehilangan penglihatan.

Kerry dan Cian akhirnya pergi ke Sydney untuk menemui dokter mata Stephanie Watson.

“Kamu takut dia benar-benar harus kehilangan penglihatan. Ini tampaknya makin memburuk,” ungkapnya.

Yang dialami Cian adalah kasus langka yang jarang terjadi.

Ternyata setelah diperiksa, Profesor Watson mendiagnosis Cian kekurangan vitamin A.

Cian, yang susah makan, ternyata sejak usia 5 tahun dia menjalani diet dengan hanya mengkonsumsi ayam, kentang, roti dan soda.

Hal inilah yang menyebabkan dia kekurangan nutrisi.

Semakin buruk karena ternyata akibatnya dia harus kehilangan penglihatannya.

Kekurangan vitamin A adalah penyebab utama kebutaan di dunia.

Ini adalah keempat kalinya Profesor Watson menangani kasus yang sama.

“Manusia membutuhkan vitamin A dan tanpa itu sel-sel menjadi tidak normal,” ungkap Dr.Watson.

Setelah ditemukan penyebabnya, Cian akhirnya harus mengkonsumsi dosis dalam jumlah besar Vitamin A dan beberapa vitamin lainnya.

Mata kakan Cian hampir pulih total, namun sayang mata kirinya telah rusak permanen.

Kini, Cian yang sudah ber usia 16 tahun telah kembali makan sayuran dan aktif berolahraga dengan teman-temannya.

Duh, sebaiknya perhatikan menu diet kalian ya, guys.

Jangan sampe diet yang seharusnya menyehatkan justru bikin keadaaan fisik kita jadi semakin memburuk.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to " Mengerikan!!! Karena Sering Santap Makanan Ini, Seorang Bocah Mengalami Kebutaan. "

Post a Comment